Studi Ke Unesa: Akan Kami Kirimkan Siswa Lebih Banyak

Universitas Negeri Surabaya menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) favorit yang dijadikan tujuan studi kampus. Terlebih lagi menjelang pendaftaran masuk perguruan tinggi, tentu siswa SMA yang akan melanjutkan studi berharap bisa mendapatkan informasi yang akurat terkait profil dan jalur masuk di UNESA. Pada Selasa, 25/10/2022 SMA Negeri 1 Sidayu berkunjung sekaligus silahturahmi ke UNESA. Semua  guru pendamping dari SMA Negeri  1 Sidayu yang berjumlah 8 orang berharap kunjungan ini mampu menjadi ajang menggali informasi mengenai prodi di Unesa dan berbagai jalur masuk serta seleksi.  

rombongan siswa siswi SMA Negeri 1 Sidayu mengunjungi Universitas Negeri Surabaya

Bertempat di Aula lantai 3 I6  FISH Unesa rombongan SMAN 1 Sidayu tersebut disambut baik oleh Vinda Maya Setianingrum, S.Sos., M.A Kepala Humas Unesa dan Wiwik, M.Pd Pembantu Sekan 3 FISH Unesa. Sejalan dengan itu, SMAN 1 Sidayu mempunyai visi untuk merealisaikan angan-angan para siswa karena selama ini hanya mengetahui UNESA melalui internet atau info dari kakak angkatan mereka. Ahmad Abudin selaku pendamping  yang juga menjabat sebagai waka kesiswaan  SMA Negeri 1 Sidayu menegaskan dengan kunjungan siswanya kali ini agar memperdalam wawasannya terkait perkuliahan khususnya pada UNESA.

SMA Negeri 1 Sidayu merupakan sekolah yang berkomitmen mempersiapkan peserta didiknya agar mampu diterima di perguruan tinggi favorit. Salah satunya adalah Universitas Negeri Surabaya. Di tahun angkatan 2022 ini SMA Negeri 1 Sidayu mampu menyumbang peserta didiknya sebanyak 42 anak. 21 (SNMPTN), 18 (SBMPTN), 3 (MANDIRI). Semoga di tahun depan lebih banyak siswa yang dapat di terima di UNESA. (Hamid, Lia – Fokus)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *